Rabu, 07 Juli 2010

Celotean Aku di 0707
“Just kidding”

Hari ini, hari Rabu tanggal 07-07-2010. Angka yang bagus ya 0707 hee… banyak sekali yang aku alami pada hari ini, really a great day… but not good jobs….hiiihhiii sambil meringis… Aku jalani aktivitas seperti biasa sampai yang luar biasa.. huft huft …. Apa’an tuch…??? Pada penasaran ya??? ^_^

Ya…. adalah beberapa pelajaran hidup yang aku alami, tau g’ sich?? Mengapa manusia kok diberi cobaan padahal g’ enak lho… Pada tau g’ tujuannya??? ===>> jawabannya :” tentu saja, biar kita tambah pinter x…” heee, coz kita harus belajar menjadi orang yang lebih bijaksana dalam menyikapi permasalahan yang ada sampai “close” tuch dan menemukan the best solution for all... Ibarat buah biarlah masak sekalian, jadi rasa buahnya akan terasa manis ketika akan kita makan.

Ehheemm…. Lanjut… ternyata kehidupanlah yang tanpa kita sadari telah mendewasakan pola pikir kita, mengajarkan bagaimana kita bersikap, menjaga lisan atau perbuatan. Tentu saja agar orang yang berada di sekitar kita menjadi merasa lebih nyaman.

Gara-gara salah paham saja masalah jadi g’ kelar-kelar, malah mrembet kemana-mana iccckkk.. Waduh3x : “sabar bu, g’ usah pake esmosi” heee… pake aja “termos es” biar cepat ademnya waka…waka..ee…Shakira mode on.... Jaman sekarang terbuka owkk… bebas tp tetap pake aturan, mo ngutarain pendapat sich boleh saja, jangan lupa lampiran refrensinya harus komplit. Biar lengkap nanti informasi yang akan disampaikan. Jadi g’ tanggung setengah-setengah dan biar jelas sekalian ^_^

Heheheee sok “mengurui” ya jd kesannya euy… Maaf tapi bukan seperti itu maksudnya, hanya saling mengingatkan saja. Kalo bisa interaktif dan komunikatif akan lebih enak kedepan jadinya. Tapi up to you dah… hidup memang sebuah pilihan. Seperti ada siang ada malam, ada benar ada salah, ada baik dan juga ada buruk, kembali ke niat awalnya saja mo milih yang mana, tp jangan lupa baca : “Bismillah” semoga tidak salah dalam memilih nanti…OooCeeE… heee

Sabar3x dan istigfarlah yang banyak niscaya bisa menggembalikan akal sehat kita. Mudah-mudahan selepas tenang tidak ada lagi pikiran “curiga” karena itulah yang bisa menyesatkan dan membuat kita selalu berprasangka buruk dengan siapa pun… hyo pasti pada g mau to???

Ngalor ngidul.. capek juga ngelantur… Hoooammm2x…. Ngantuk akhirnya menyapaku… “this time I’m going to sleep”…. Akhir celotean or story : I want a say “Matur nuwun” atas semua pelajaran hidup hari ini…. Semoga aku bisa tambah pinter lagi dan sukses mengerjakan tes naik level tangga kehidupan the next time….

Amin… ^_^ thank’s a God…

============== closed===============
Oleh : ndutnano

Kamis, 24 Juni 2010


Roti Sobek Coklat Keju


Variasi roti lain yang isiannya bisa kita sesuaikan dengan selera seperti roti isi coklat bertabur keju yang saya buat ini. Sebenarnya basic roti tersebut adalah sama seperti teknik dan penggunaan bahannya. Hanya kita bisa berkreasi dari segi bentuk roti yang akan kita buat dengan menaruh isian seperti selai, daging, abon, pisang dll tentunya sesuai dengan selera. Karena kemarin masih banyak coklat blok dan kejunya jadi saya manfaatkan saja bahan yang ada sehingga tercipta roti coklat bertabur keju ini. Ternyata menikmati roti yang hangat dan fresh oven enak juga sekali digigit coklatnya langsung leleh. Emmm yummy...

Roti Keju

Menikmati sore hari sambil bersantai di temani teh atau kopi juga roti sebagai pelengkapnya sungguh pas banget. Apalagi roti yang akan disantab home made dan fresh oven, pasti lebih lezat rasanya. Jika ada waktu luang tidak ada salahnya memanjakan keluarga dengan berkreasi membuat makanan cemilan sendiri seperti roti keju yang saya buat ini. Resepnya sederhana banget dan bahan yang dibutuhkan juga tidak terlalu sulit untuk di dapat. Hanya butuh kesabaran saja karena proses pengembangannya kurang lebih sampai 2 jam. Supaya roti benar-benar sempurnya mengembangnya. Roti kejunya empuk lho ya mirip sama yang dijual di pasaran cuma yang bikin tambah special adalah buatan sendiri.

Rabu, 23 Juni 2010


SAYUR TAHU IKAN ASIN



Sayur ini dalam pembuatanya tidak banyak menggunakan minyak, jadi aman buat temen-teman yang lagi mengurangi makanan yang mengandung minyak dan lemak.

Masaknya simpel saja baik bahan maupun proses pengolahanya hingga menjadi makanan yang enak, bergizi dan murah meriah tentunya.

Karena kemarin di dapur ada bahan tahu putih, ikan asin, serta wortel maka jadilah masakan tahu ikan asin ini.

Bahan :
  • Tahu putih 6 kotak (untuk menghilangkan cukanya bisa diwedangi dulu atau direndam dengan air panas)
  • Ikan asin 4 biji goreng tiriskan (kemarin pake ikan asin yang bentuknya kayak layur sehingga lebih tipis dan tidak terlalu asin)
  • Wortel 3 biji ukuran sedang
  • Minyak goreng secukupnya 3 sdm
Bumbu :
  • 4 Bawang putih
  • 5 Bawang merah
  • 5 Cabai
  • 1 bungkus kaldu bubuk
  • Gula dan garam secukupnya
  • Selembar daun salam
  • 1/2 ruas jahe
  • 1 batang sereh
  • 1 ruas lengkuas
  • saus tiram 2 sdm
  • kalau suka tambah kecap manis 2 sdm
  • Air secukupnya
  • daun bawang iris serong

Cara membuatnya :
  1. potong dadu tahu putihnya, begitu pula ikan asin digoreng tadi. sisihkan
  2. tumis semua bumbu mulai bawang putih dst sampai harum.
  3. masukan wortel oseng dan tunggu sampai setengah matang. Tambahkan air.
  4. masukan tahu putih biar meresap bumbunya kecilkan apinya.
  5. terakhir masukkan ikan asin goreng masak sebentar.
  6. angkat dan siap disajikan. Beri taburan daun bawang.
Masakan ini sangat enak jika disantab hangat, jadi segara dimakan begitu disajikan.

Selamat mencoba semoga bermanfaat .....
TEMPE PENYET

Makanan tradisional tapi juga makanan favorit bagi semua orang. Selain kaya protein nabati tempe juga sangat terjangkau harganya. Mari kita mencoba membuat makanan yang syarat protein nabati dan murah meriah. Mari kita buat sendiri yuk.

Bahan :

  • Tempe ( potong menjadi beberapa bagian sesuai selera ukuran serta tebal tipisnya)
  • 200 ml air (secukupnya yang penting jangan terlalu asin)
  • 2 sdt garam atau secukupnya sesuai kebutuhan
  • 1 sdt ketumbar, haluskan

Bumbu untuk sambal :

  • 5 buah cabai merah
  • 6 buah cabai rawit
  • 6 buah bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 sdm terasi
  • Garam dan Gula secukupnya

Cara Membuat:

  • Rendam tempe di dalam air yang telah diberi garam dan ketumbar, biarkan selama setengah jam hingga bumbu meresap. Kalo kelamaan bisa 15 menit saja.
  • Goreng tempe hingga matang dan kekuningan, lalu angkat dan tiriskan.
  • Membuat sambalnya goreng semua bumbu sambalnya sampai matang. Biar mudah ketika kita menghaluskanya terutama biji cabainya bisanya sulit untuk diuleg. Angkat tiriskan.
  • Uleg semua bumbu sambal tadi untuk membuat sambal yang lezat. Kalo saya suka yang halus sampai tidak ada biji cabainya.
  • Ambil tempe lalu penyet diatas cobek beri sambal (penyet kasar dengan ulegan sambal).
  • Terakhir sajikan tempe penyet diatas piring dengan lalapannya (timun, tomat, kemangi, kol, daun selada, dll). Kebetulan kemarin saya hanya memakai daun kemangi dan mentimun saja.
Mudah bukan membuatnya. Bisa makan makanan sehat tanpa menguras uang dikantong kita. Resep sambelnya memang tidak pedas rasanya jika suka yang "hot" bisa ditambah cabai rawitnya tentu saja disesuaikan dengan selera keluarga kita.

Selamat mencoba...


Pudding Mocca

Bahan yang kita akan gunakan simpel saja dan cara bikinya tidak terlalu sulit, seperti buat agar-agar biasa. Tapi kita bisa berkreasi dengan membuat pudding ini jadi bercita rasa berbeda yaitu mocca (kombinasi coklat dan kopi). Untuk pudding yang kemarin saya buat menggunakan susu bubuk coklat dan kopi instant. Ternyata setelah di coba lumayan enak rasa mocca serta manis puddingnya bisa pas banget. Bila tidak punya timbangan ukuran manis dari gulanya bisa disesuaikan dengan selera. Begitu pun untuk jumlah pemakaian air yang digunakan juga bisa disesuaikan sendiri untuk menentukan kepadatan tekstur puddingnya nanti. Ini resep yang sempat saya buat kemarin.


Bahan:
  • 7 gr bubuk agar-agar warna coklat
  • 500 ml susu coklat (1 bungkus susu bubuk dicairkan dengan 500 ml air)
  • 150 ml air
  • 2 bungkus kopi instant
  • 100 gr gula pasir

Cara Membuat:

  • Campur bubuk agar-agar dengan susu coklat dan gula. Aduk hingga bubuk agar-agar dan gula larut.
  • Rebus adonan agar-agar hingga mendih dan tekstur adonan agak mengental. Angkat.
  • Tuang adonan pudding ke dalam cetakkan yang sudah dibasahi air matang Dinginkan hingga mengeras. Lebih nikmat dimasukkan di lemari es, pudding dingin siap disajikan.

Jika suka bisa disiram dengan saus vla. Kebetulan kemaren tidak menggunakan vla di makan pudding mocca saja juga sudah yummy.

Semoga bisa menjadi inspirasi buat temen-temen semua...

Jogging Manfaat Bagi Kesehatan dan Bagaimana Melakukannya


Melakukan joging secara teratur memberikan manfaat yang bagus untuk kondisi fisik dan kesehatan kita, selain itu jogging juga memberikan kesenangan secara fisik dan mental.


Keuntungan Jogging

Jogging memberikan keuntungan tetap bagi keseluruhan kesehatan setelah dilakukan. Efek-efek dari jogging adalah:
  1. Membuat jantung kuat, dimana semakin memperlancar peredaran darah dan pernafasan
  2. Mempercepat sistem pencernaan dan membantu Anda menyingkirkan masalah pencernaan;
  3. Menetralkan depresi;
  4. Meningkatkan kapasitas untuk bekerja dan mengarahkan pada kehidupan yang aktif;
  5. Jogging membantu Anda membakar lemak dan mengatasi kegemukan;
  6. Kalau Anda bermasalah dengan selera makan, jogging membantu Anda memperbaikinya;
  7. Jogging mengencangkan otot kaki, paha dan punggung;
  8. Membuat tidur lebih nyenyak.


Kesenangan Yang Didapat Dari Jogging

Jogging juga dapat memberi Anda kesenangan secara fisik maupun mental. Apabila jogging dilakukan dengan benar, Anda tak akan merasakan kelelahan saat Anda telah menyelesaikan satu tur lebih dari yang Anda lakukan sebelumnya. Anda juga mendapat manfaat dengan merasakan nyaman di otot selama jogging dan setelahnya.

Anda akan merasakan angin lembut yang bertiup disekitar tubuh Anda, juga dapat mendengarkan suara burung berkicau, suara air yang mengalir, atau suara ombak di laut (jika Anda melakukannya di tepi laut). Selama jogging Anda juga dapat merasakan perasaan senang.


Pakaian Dan Sepatu

Pakaian yang Anda kenakan harus sesuai dengan udara saat itu. Saat udara hangat, celana pendek dan t-shirt cukup nyaman untuk dikenakan. Namun, jika Anda melakukan rute yang jauh tak ada salahnya membawa pakaian ekstra di tas kecil, untuk berjaga-jaga jika udara jadi buruk. Pilih pakaian yang dapat memberikan ventilasi bagus, hindari yang penuh jahitan, bertepi tajam atau yang membungkus dengan ketat.

Sedang untuk sepatu, kenakan yang lembut dan nyaman, tapi dengan bentuk yang pas dan cocok di kaki. Pilih yang alasnya dapat ditekuk dengan lentur dalam pergerakan kaki Anda tapi cukup mendukung saat terhentak dengan tanah, sehingga tidak membuat Anda terpeleset.


Rute Dan Sesi Jogging


Jogging dapat ditempuh dalam berbagai cara : Jarak yang panjang antara 2-20 km dalam kecepatan biasa; Jarak 3-6 km dalam kecepatan tinggi; Jogging dengan kecepatan sedang ditempuh dalam 4-8 kg.



Bagaimana Melakukan Sesi Jogging

Anda sebaiknya bergerak dengan lambat dengan usaha kecil yang pertama dalam beberapa ratus meter untuk pemanasan otot anda. Lalu perlahan-lahan tambahkan kecepatan Anda. Kalau Anda sudah melakukan setengah rute, Anda bisa berlari lebih cepat sesuai kemampuan Anda. Jika rute cukup panjang, Anda bisa mengambil dua atau tiga dorongan dengan kapasitas yang hampir penuh. Untuk jarak ratus meter terakhir lambatkan gerakan lari Anda.


Peregangan Tubuh Dan Setelah Beberapa Sesi

Sangat disarankan untuk melakukan peregangan sebelum melakukan sesi jogging, dan bukan hanya pada otot kaki Anda, tapi juga keseluruhan tubuh, lakukan selama 2 menit sebelumnya dan 3-4 menit setelahnya.




Kapan Dan Seberapa Sering

Jika jogging hanya satu-satunya aktivitas olahraga yang dilakukan, melakukannya tiap dua hari sekali adalah ukuran idelnya. Itu sudah cukup untuk memberikan seluruh keuntungan bagi kesehatan dan meningkatkan kondisi, dan daya tahan tubuh Anda. Tapi jika Anda mengkombinasikan jogging dengan olah raga lain, lakukan seminggu dua kali cukup baik bagi kesehatan. Mungkin Anda merasa lapar saat akan melakukan jogging, tapi sebaiknya jangan melakukannya setelah makan. Anda bisa melakukannya kapanpun sepanjang hari, tapi lebih baiknya melakukan jogging sebagai kegiatan pertama di pagi hari atau pilihan pada waktu sore hari.


Bagaimana Memulainya

Jika Anda tak biasa melakukan latihan fisik, sebelum memulai jogging, alangkah baiknya Anda berkonsultasi dengan dokter. Anda mungkin memiliki masalah kesehatan, yang tidak disarankan untuk melakukan jogging, atau yang mesti Anda pertimbangkan jika melakukan jogging. Untuk pertama-tama, sebaiknya Anda berlari-lari di tempat selama 10 menit. Lalu Anda dapat menambah waktu, jarak dan kecepatan setelah terbiasa.

http://id.88db.com/id/Knowledge/Knowledge_Detail.page?kid=822